Bahaya Menggunakan Tinta Printer Non-Original: Apa Saja Risikonya?
10-02-2025

Penggunaan tinta printer non-original sejatinya adalah sebuah perdebatan yang telah berlangsung lama. Perdebatan ini seolah tidak pernah surut, dengan dalih yang sama. Tinta non-original membenarkan dirinya dengan harga yang lebih murah. Namun tahukah sobat Harrisma, penggunaan tinta non-original ternyata memiliki dampak buruknya tersendiri. Dampak buruk dari tinta non-original sangatlah beragam, dan tentu saja perpengaruh pada printer.
Maka dari itu, kali ini mimin akan mengupas dan membahas dampak penggunaan tinta printer non-original.
1. Kualitas Cetak yang Jauh Lebih Rendah
Dampak yang paling pertama akan dirasakan ketika menggunakan tinta non-original adalah kualitas hasil cetakan yang menurun dan cenderung rendah. Kebanyakan hasil cetakan dengan tinta non-original memiliki warna yang cenderung buram, mudah pudar, merusak kertas, atau bahkan blepotan,
Mengapa hal ini bisa terjadi? Sederhananya tinta original tidak hanya semata-mata mahal, namun tinta original pada printer dibuat dan dirancang khusus sesuai dengan printer. Pemilihan kualitas pigmen warna, campuran bahan, bahkan kekentalan tinta disesuaikan dengan printer yang digunakan. Sementara tinta non-original umumnya dibuat tanpa perhitungan dan dengan bahan serta pigmen berkualitas rendah. Tentu saja alasannya adalah untuk menekan biaya produksi.
2. Menimbulkan Kerusakan pada Komponen
Banyak orang masih menyanggah tentang pernyataan tinta non-original merusak komponen printer. Namun banyak perusahaan printer telah mengkonfirmasi bahwasanya penggunaan tinta yang tidak sesuai dapat merusak printer. Kerusakan yang umum dialami akibat penggunaan tinta non-original adalah nozzle yang tersumbat, selang tinta yang tersumbat, bahkan roller kertas yang macet.
Semua ini disebabkan oleh kualitas bahan yang digunakan oleh tinta non-original itu sendiri. Untuk kasus nozzle printer, partikel pada tinta non-original memiliki ukuran yang jauh lebih besar dibanding tinta original. Selain itu tinta non-original juga umumnya cepat kering, tinta yang tersangkut pada nozzle ditambah dengan cepatnya tinta kering, memberikan potensi nozzle tersumbat kapan saja.
3. Merusak Garansi Printer
Penggunaan produk tinta non-original secara jelas telah melanggar ketentuan dalam klaim garansi. Ada berbagai alasan perusahaan atau produsen menolak klaim garansi produk yang gagal oprasional akibat tinta non-original. Namun yang jelas perbedaan kualitas tinta non-original membuat kerusakan yang terjadi pada printer jauh lebih luas dan rumit.
Selain itu bahan-bahan yang terkandung dalam tinta non-original biasanya memiliki sifat yang korosif. Sehingga cepat atau lambat kerusakan kerusakan lain akan muncul setelah penggunaan tinta non-original. Tentu saja produsen jelas akan menolak klaim garansi seperti itu.
4. Dampak Buruk pada Kesehatan dan Lingkungan
Banyak dari sobat Harrisma tidak menyangka atau bahkan tidak menyadari bahaya kesehatan ketika menggunakan tinta non-original. Perbedaan komposisi kimia pada produk tinta non-original dapat memberikan dampak buruk pada kesehatan penggunanya.
Hal ini akan sangat terasa terutama jika menyangkut masalah uap atau bau. Sobat Harrisma akan merasakan perbedaan ketika menggunakan tinta original dan non-original. Tinta non-original memiliki bau yang lebih menyengat ketika digunakan. Bau itu datang dari penguapan tinta selama proses mencetak. Ditambah uap yang dihasilkan biasanya mengandung senyawa kimia berbahaya bahkan senyawa logam berat yang terkandung dari dalam tinta.
Sementara penggunaan tinta original sama sekali tidak menimbulkan bau saat proses percetakan berlangsung. Tidak ada uap, bahkan printer pun terdengar begitu senyap.
5. Mengurangi Masa Pakai Printer
Dampak terakhir yang paling tidak disadari oleh banyak orang adalah penggunaan tinta non-original mengurangi masa layak pakai printer. Banyak orang menggunakan tinta non-original beralasan menghemat pengeluaran. Namun pada kenyataannya yang mereka lakukan adalah menyulut bom waktu. Seperti yang sudah mimin jelaskan, kerusakan akibat penggunaan tinta non-original terjadi secara bertahap dan perlahan. Hari ini printhead yang rusak, berselang 2 minggu bisa saja roller yang rusak.
Selain itu penggunaan tinta non-original juga memaksa kinerja mesin printer hingga batas maksimal. Dikarenakan perbedaan spesifikasi tinta, memaksa printer untuk bekerja ekstra. Sehingga printer lebih cepat overheat dan cepat atau lambat printer akan mengalami gejala kerusakan.
Jadi, bagaimana sobat Harrisma? Apakah sobat Harrisma sudah mempertimbangkan untuk kembali menggunakan tinta original? Mimin sangat menyarankan pada sobat Harrisma untuk beralih kembali menggunakan tinta original. Selain memberikan hasil cetakan yang lebih baik, tinta original menjamin tidak ada dampak buruk bagi kesehatan saat digunakan. Ditambah, tinta original mampu memperpanjang masa pakai printer.
Oh ya sobat Harrisma, mimin masih ada nih artikel lain tentang printer. Judulnya 5 Tips Cara Merawat Printer yang Perlu Anda Ketahui. Pastikan sobat Harrisma membacanya, agar printer sobat Harrisma tetap terjaga kondisinya.
https://Harrismastore.id/v2/baca-artikel/240901_5-tips-cara-merawat-printer-yang-perlu-Anda-ketahui

Jangan lupa untuk:
Kunjungi website Harrisma untuk info produk harrismastore.id atau follow media sosial Harrisma untuk mendapat info penawaran lainnya:
Instagram: harrismastore.id/instagram
Tiktok : harrismastore.id/tiktok
Facebook: harrismastored/facebook
Whatsapp : harrismastore.id/whatsapp